Universitas Widya Gama Widya Gama Mahakam University

‘’KAMPUNG BERSIH OLEH BEM FKIP UWGM DI KELURAHAN BUDAYA PAMPANG KECAMATAN SAMARINDA UTARA KALIMANTAN TIMUR’’

 

 

 

 

 

 

 

Kampung Bersih ialah program kerja dari BEM FKIP yang 
pertama kali di adakan di kelurahan budaya Pampang 
Samarinda  Utara. Kenapa kami memilih di kelurahan ini ? 
Ada beberapa alasan yaitu pertama tempat ini memiliki 
objek wisata yang patut kita jaga dan lestarikan bersama,
kedua kebudayaan yang masih kental/terjaga dan yang 
ketiga, masyarakat yang begitu rukun antar satu sama lain.
Namun, kekurangan dari masyarakat sekitar kurangnya 
perhatian terhadap lingkungan yang mana dapat dikatakan 
masih kotor dan jika saja tempat ini bersih maka lebih 
banyak pula para wisatawan yang bakal berkunjung ketempat
ini maka dari itu, BEM FKIP berinisiatif dan memilih 
tempat ini untuk di jadikan sebagai tempat yang cocok 
dalam program kampung bersih sekaligus mengajak warga 
sekitar untuk sama-sama akan sadar terhadap lingkungan 
karena kebersihan lingkungan begitu penting dan dampaknya
juga baik buat kita bersama.

Program kampung bersih ini di laksanakan selama sebulan 
kedepan terhitung sejak tanggal 25 maret 2018 sampai 
dengan tanggal 29 april 2018. Program kerja ini masih di 
ketua oleh sdr. Deni pamungkas dan program ini ketika 
kita paparkan kepada masyarakat mereka sangat antusias 
untuk membantu dan memfasilitasi seperti parang,cangkul,
mesin Rumput,racun,dan pompa kepada kami bahkan masyarakat
setempat memberikan konsumsi dan air mineral untuk kami 
yang bekerja. 

Harapan dari kami semoga dengan adanya program kampung 
bersih ini masyarakat bisa tetap menjaga kebersihannya 
dan menyadarkan masyarakat lainnya agar tidak membuang 
sampah sembarangan dengan begitu, lingkungan tetap 
terjaga, secara otomatis banyak pengunjung bakalan 
berdatangan dari luar dan pendapatan pasti semakin 
meningkat.Besar ucapan, kami ucapkan terima kasih banyak
yang sebesar-besarnya kepada organisasi-organisasi yang
turut membantu seperti Ipawagama,Bina Lingkungan Uwgm,
English Student Conference Uwgm, Cesima Uwgm,Pik Uwgm,
Hima Akuntansi Uwgm,Ukm Olahraga Uwgm,Ukm Theater 
Kacamata Uwgm, Ksr Uwgm, Juken Uwgm, Kbmk Uwgm,Bem Fisipol
Uwgm,Bem Ekonomi Uwgm, Bem Hukum Uwgm, Bem Pertanian Uwgm,
Bem Kesmas Uwgm, Dan Resimen Mahasiswa sehingga kegiatan
ini dapat terlaksana sesuai dengan harapan kami bersama.

Terima kasih kepada teman-teman panitia kampung bersih 
yang selalu semangat walaupun begitu padat kegiatan yang
kita buat bersama di kelurahan budaya pampang tapi selalu
spirit dalam berkegiatan. Terima kasih juga kepada 
Pembina Bem Fkip, Dekan beserta keluarga besar Fkip Uwgm
yang telah mendukung kegiatan ini dan tentunya 
Universitas Widya Gama yang telah mendanai sehingga 
kegiatan ini dapat terlaksana. Akhir kata kami ucapkan 
Wassalamualaikum wr.wb. 

BEM FKIP UWGM 
Bekerja Keras, Bekerja Cerdas,Bekerja Ikhlas.